-->

Ad Unit (Iklan) BIG

Cara Memanfaatkan Minyak Zaitun untuk Mengatasi Kantung Mata

Kantung mata atau mata panda ini pastinya akan membuat siapa saja merasa tidak percaya diri. Hal tersebut karena lingkaran hitam yang ada di bagian bawah mata bisa merusak penampilan dan menjadikan wajah terlihat tidak segar. Kantung mata ini umumnya disebabkan oleh banyak hal, akan tetapi penyebab yang paling utama adakah karena kurang tidur. Tetapi meskipun demikian Anda juga tak perlu terlalu khawatir, sebab ada beberapa cara alami dan mudah yang bisa Anda coba untuk mengatasi masalah tersebut. Salah satunya adalah dengan menggunakan minyak zaitun. Minyak zaitun ini memang sejak lama dikenal sangat baik bagi perawatan kecantikan wajah, bahkan minyak zaitun diklaim bisa menghilangkan kantung mata hanya dalam waktu 1 minggu saja.

Cara Memanfaatkan Minyak Zaitun untuk Mengatasi Kantung Mata

Penggunaan minyak zaitun untuk mengatasi masalah kantung mata ini harus dilakukan secara rutin dan teratur di setiap malam sebelum tidur. Caranya mudah sekali, pertama silakan Anda bersihkan wajah dengan sabun seperti biasa, hal ini dilakukan untuk menghindari adanya kotoran yang menyumbat pori – pori. Setelah itu cuci tangan hingga bersih, dan oleskan minyak zaitun tersebut di area kulit bawah mata Anda. diamkan kurang lebih selama 1 jam atau selama semalaman dan di pagi harinya Anda bisa membersihkannya seperti biasa.

Untuk mendapatkan hasil yang optimal, Anda juga bisa mengimbanginya dengan melakukan pola hidup yang sehat, seperti sering konsumsi air putih, minimal 2 liter per hari, berhenti merokok, menghindari tidur larut malam, dan jangan pernah menggosok – gosok area kulit bawah mata yang terlalu sering.

Alternatif lain untuk mengatasi kantung mata selain dengan menggunakan minyak zaitun yang bisa Anda coba adalah dengan menggunakan masker kopi, silakan Anda siapkan saja 1 putih telur dan 2 sendok teh bubuk kopi. Setelah itu campurkan kedua bahan tersebut hingga mengental, lalu bersihkan area sekitar mata Anda dan aplikasikan masker secara merata. Hindari area yang letaknya ada di dekat kelopak mata Anda lalu diamkan selama 10 menit hingga mengering. Dengan menggunakan handuk basah, silakan Anda bersihkan kulit dari sisa masker, kemudian akhiri dengan membilasnya dengan air bersih, kemudian oleskan pelembab.

Selain itu Anda juga bisa mengatasi kantung mata dengan menggunakan baking soda. Ambil 1 sendok teh baking soda, 1 gelas air panas atau teh panas, dan kapas. Campurkan bahan – bahan tersebut jadi satu, lalu aduk hingga rata. Celupkan kapas ke dalamnya dan rendam beberpa saat, kemudian Anda bisa menempelkan pada kantung mata selama 10 – 15 menit. Dan terakhir bilas dengan air bersih dan oleskan pelembab.

Demikianlah informasi yang bisa kami sampaikan tentang cara memanfaatkan minyak zaitun untuk mengatasi kantung mata. Anda bisa melakukan treatment ini selama 1 minggu penuh dan Anda akan mendapatkan hasil yang maksimal.

Related Posts

Subscribe Our Newsletter