-->

Ad Unit (Iklan) BIG

Masker Terbaik Untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat

Post a Comment
Kulit berminyak merupakan jenis kulit yang rentan terserang jerawat. Kesalahan dalam penggunaan make up sedikit saja akan membuat kulit mudah mengalami masalah jerawat. Bahkan kurangnya menjaga kebersihan dan debu yang menempel karena aktivitas harian yang dilakukan, sangat ampuh menjadi salah satu penyebab masalah jerawat pada kulit berminyak.

Namun kulit berminyak dan berjerawat bukan berarti tidak bisa diatasi. Anda bisa mengatasi masalah kulit berminyak dan berjerawat dengan rangkaian perawatan yang tepat. Jangan sampai salah pilih produk perawatan kulit. Pastikan produk yang Anda pilih adalah produk terbaik yang legal dan sudah terdaftar di BPOM agar lebih aman dan tidak beresiko. Sangat disarankan juga untuk pemilik kulit berminyak dan berjerawat senantiasa menggunakan masker sebagai perawatan kulit secara berkala. Ada beberapa pilihan masker yang direkomendasikan untuk digunakan Anda yang memiliki kulit berminyak dan berjerawat. Berikut informasinya untuk Anda.

masker terbaik untuk kulit berminyak dan berjerawat

Masker untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat

Innisfee super volcanic pore clay mask


Masker wajah yang pertama dan direkomendasikan untuk kulit wajah berminyak dan berjerawat adalah Innisfee super volcanic pore clay mask. Masker yang satu ini didalamnya mengandung 6,020 mg Jeju Volcanic Clay dimana masker ini bekerja dengan cara mengencangkan pori – pori, menyerap minyak berlebih dan meluruhkan sel – sel kulit mati. Anda juga akan mendapatkan efek sejuk di kulit setelah penggunaannya. Yang juga menjadi hal yang unik dari Innisfee super volcanic pore clay mask adalah masker ini tak akan mengeras. Sehingga selama pemakaian masker Innisfee super volcanic pore clay mask tidak akan membuat Anda merasa kering di kulit.

Sensatia Botanicals Acne Clarifying Charcoal Mask


Masker Sensatia Botanicals Acne Clarifying Charcoal Mask merupakan sebuah produk masker yang dirancang untuk membersihkan pori – pori kulit sekaligus membantu melawan jerawat. Didalam Sensatia Botanicals Acne Clarifying Charcoal Mask terdapat kandungan kaolin clay dan charcoal yang ampuh menyerap minyak serta kotoran didalam pori – pori kulit wajah Anda. Didalamnya juga terdapat ekstrak belimbing, tamarind, gotu kola dan tea tree lemon peppermint essential oil yang ampuh membasmi jerawat. Produk ini juga cocok untuk Anda yang memiliki jenis kulit berminyak.

GlamGlow Supermud Clearing Treatment


Masker GlamGlow Supermud Clearing Treatment didalamnya mengandung clay dan activated-X charcoal yang efektif membantu mengangkat kotoran dan membantu menyerap minyak berlebih di pori – pori kulit Anda. Perpaduan 6 acids juga bekerja untuk mencerahkan dan menghaluskan kulit wajah Anda secara maksimal. Selain itu, GlamGlow Supermud Clearing Treatment juga dapat menjadi acne treatment yang cukup untuk membuat kulit Anda bersih maksimal tanpa jerawat membandel yang mengganggu.

I Need You! Tea Tree Sheet Mask dari Etude House


I Need You! Tea Tree Sheet Mask merupakan produk ekstrak tea tree dari Etude House yang dapat membantu Anda meredakan dan mengurangi jerawat yang meradang. I Need You! Tea Tree Sheet Mask akan membuat wajah lebih halus dan tentunya lebih glowing. Anda bisa membuktikan wajah yang glowing dan halus serta bebas dari jerawat setelah 3 hari pemakaian. Anda bisa dapatkan produk I Need You! Tea Tree Sheet Mask hanya dengan harga Rp 30.000,00 saja. Murah meriah bukan?

Beauty in a Food Mask Sheet, Centella dari SkinFood


SkinFood memang selalu berpegang teguh pada prinsip bahwa kulit yang sehat dimulai dari asupan makanan yang sehat. SkinFood membuat produk Beauty in a Food Mask Sheet sebagai produk skincare pertama yang memanfaatkan makanan sebagai bahan perawatan kulit. Produk Beauty in a Food Mask Sheet mengandung bahan centella asiatica yang masih dimanfaatkan sampai saat ini untuk proses penyembuhan kulit dan sebagai produk anti aging terbaik kulit. Manfaat soothing dari centella asiatica yang terdapat didalam produk Beauty in a Food Mask Sheet juga secara ampuh melawan masalah kulit berminyak dan berjerawat. Anda bisa membeli produk Beauty in a Food Mask Sheet dengan harga sebesar Rp 20.000,00 saja.

Anda yang mencari produk masker terbaik untuk kulit berminyak dan berjerawat, sangat direkomendasikan agar Anda menggunakan masker terbaik diatas. Dapatkan wajah cantik maksimal tanpa jerawat dengan perawatan rutin menggunakan masker.

Related Posts

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter