-->

Ad Unit (Iklan) BIG

13 Cara Mengatasi Penyakit Maag

Mengatasi Penyakit Maag Gejala penyakit maag bisa terasa dengan rasa nyeri pada bagian perut yang sangat melilit dan terus menerus. Terkadang rasa nyeri tersebut sampai membuat perut ini terasa mual. Pada saat maag kambuh rasa nyeri itu dikarenakan oleh kadar asam lambung yang naik drastis sehingga kemudian Anda merasa ingin mual dan sakit pada bagian perut. Sakit maag dapat terjadi pada siapa saja. Penyebab penyakit maag umumnya dikarenakan oleh kebiasaan makan yang tidak teratur. Dengan padatnya kegiatan saat ini biasanya orang-orang meremehkan jam makannya, sehingga sering kali karena terlalu sibuk akhirnya tidak sempat untuk mengisi perutnya. Akibatnya lambung menjadi luka dan asam lambung menjadi naik.

Cara Mengatasi Penyakit Maag

Cara Mengatasi Penyakit Maag
Gejala penyakit dan penyebab penyakit maag sebenarnya bisa Anda hindari asalkan Anda makan dengan teratur. Jika Anda merupakan seorang penderita maag yang ingin mengobati penyakit maag yang Anda alami maka cobalah beberapa cara alami dalam mengatasi penyakit maag berikut ini:

1.     Kunyit

Kunyit adalah salah satu rempah-rempah yang mudah ditemukan dan sering digunakan dalam berbagai masakan Indonesia. Kunyit yang mengandung kurkumin ini ternyata sangat baik untuk menyembuhkan penyakit maag, maka dari itu ramuan sari dari kunyit bisa digunakan sebagai salah satu cara alami dalam mengatasi penyakit maag. Cukup parut kunyit dan kemudian peras sarinya untuk diminum sehingga Anda bisa sembuh dari penyakit maag.

Artikel terkait : Manfaat Kunyit

2.     Pisang Raja

Sebenarnya semua jenis pisang adalah buah yang sangat baik untuk lambung, namun hanya pisang jenis pisang raja sajalah yang didalamnya mengandung pektin yang berguna untuk melindungi selaput lendir yang ada di dalam lambung Anda. Cukup makan pisang raja sebagai cara alami mengatasi penyakit maag setiap harinya sehingga lambung Anda menjadi lebih kebal terhadap luka yang terjadi akibat asam lambung yang naik.

Artikel terkait : Manfaat Buah Pisang

3.     Lidah Buaya

Di Indonesia tanaman lidah buaya sangat mudah ditemukan karena tumbuhan ini termasuk mudah tumbuh dimana saja. Tanaman lidah buaya memang awalnya dikenal sangat baik untuk menjaga kesehatan rambut, namun ternyata lidah buaya juga sangat baik sebagai cara alami untuk mengatasi penyakit maag. Anda cukup merebus bagian lendir dalam daging tumbuhan lidah buaya tersebut kemudian setelah masak segera didinginkan dan diminum airnya.

4.     Kacang Hijau

Ada berbagai macam olahan makanan di Indonesia yang dibuat dengan menggunakan kacang hijau, contohnya saja bubur kacang hijau dan minuman sari kacang hijau. Ternyata kacang hijau merupakan salah satu cara alami yang sangat baik untuk digunakan dalam mengatasi sakit maag. Anda bisa mengkonsumsi kacang hijau yang sudah matang dengan cara yang Anda sukai seperti membuatnya menjadi bubur untuk mengatasi sakit maag.

5.     Temulawak

Sama halnya seperti kunyit, temulawak juga merupakan salah satu rempah yang sangat baik sebagai cara alami mengatasi penyakit maag. Cara membuat temulawak sebagai obat sakit maag adalah dengan cara mengupasnya, kemudian mencucinya dan kemudian diiris tipis, setelah irisan tipis temulawak direbus dengan menggunakan air sebanyak 2 gelas, sampai mendidih dan hanya tersisa satu gelas saja. Nantinya rebusan temulawak itu harus Anda minum.

Artikel terkait : Manfaat Temulawak

6.     Biji Pala

Biji pala yang merupakan rempah-rempah juga bisa digunakan sebagai salah satu cara alami untuk mengobati sakit maag. Untuk membuat obat sakit maag ini Anda membutuhkan biji pala yang sudah dibuat dalam bentuk bubuk. Anda bisa menyeduh bubuk biji pala tersebut dengan air matang kemudian ditambahkan dengan pisang barulah diminum airnya.

7.     Daun Jambu Biji

Ternyata tidak hanya buah jambu biji saja yang bisa dimanfaatkan, melainkan daunnya pohon jambu biji pun bisa digunakan untuk mengobati sakit maag. Anda cukup mengumpulkan sebanyak 8 lembar daun jambu biji yang kemudian direbus dengan air sebanyak 1,5 liter, setelah mendidih, air rebusan itu dibagi 3 untuk diminum 3 kali dalam sehari.

Artikel terkait : Manfaat Jambu Biji

8.     Daun Salam

Jika Anda mencari cara alami mengatasi sakit maag maka gunakanlah daun salam untuk hal tersebut. Untungnya daun salam ini merupakan salah satu rempah dapur yang selalu digunakan dalam berbagai masakan, maka dari itu Anda dengan mudah bisa mendapatkan daun salam di mana saja. Rebus sebanyak 20 lembar daun salam dengan air sebanyak 1,5 liter kemudian minum air rebusan tersebut setiap hari sampai Anda tidak lagi merasa sakit maag.

9.     Daun Keji Beling

Obat tradisional mengatasi sakit maag yang selanjutnya bisa Anda buat dari daun keji beling. Rebuslah sebanyak 3 lembar daun keji beling dengan air sebanyak 2 gelas sampai matang kemudian minumlah air rebusan daun keji beling tersebut sebagai tips pengobatan sakit maag yang manjur.

10.  Daun Alpukat Kering

Alpukat ternasuk merupakan buah yang mudah ditemukan di Indonesia, maka dari itu Anda yang menderita sakit maag bisa menggunakan daun alpukat yang sudah kering sebagai salah satu tips pengobatan dalam mengatasi sakit maag, caranya cukup dengan mencuci daun alpukat yang sudah kering tersebut dengan air matang setelah itu minum airnya setiap hari.

11.  Jahe

Jahe memiliki banyak sekali manfaat yang baik untuk kesehatan manusia, salah satunya dapat digunakan sebagai obat tradisional untuk mengatasi sakit maag. Anda cukup meminum wedang jahe selagi hangat seperti biasanya, setiap harinya. Lama kelamaan Anda akan bisa merasakan bahwa sakit maag Anda mulai berkurang. Sakit maag bisa sangat berbahaya jika tidak segera diobati karena sakit maag bisa membuat penderitanya mengalami sakit  asam lambung yang berlebihan.

12.  Jeruk Nipis

Kebanyakan orang yang sakit maag memang menghindari konsumsi bahan makanan yang rasanya asam karena hal tersebut bisa menyebabkan asam lambung menjadi naik. Namun jika Anda mencampurkan perasan air jeruk nipis dengan madu dalam segelas air hangat maka justru hal tersebut bisa menjadi salah satu obat tradisional untuk mengatasi sakit maag.  Madu yang memiliki banyak khasiat itu bisa menjadi tips pengobatan yang sangat manjur jika digunakan sebagai obat tradisional sakit maag.

Artikel terkait : Manfaat Jeruk Nipis

13.  Susu Kambing

Untuk mengobati sakit maag maka Anda bisa menggunakan susu kambing sebagai tips pengobatan untuk mengatasi sakit maag. Susu kambing memang tidak memiliki protein yang sama seperti yang terkandung dalam susu sapi. Namun susu kambing juga memiliki khasiat yang sangat baik untuk kesehatan lambung maka dari itu cobalah untuk minum susu kambing setiap harinya agar Anda bisa mengobati sakit maag yang Anda rasakan. Dengan minum susu kambing setiap hari maka Anda bisa menyembuhkan luka pada lambung Anda dan juga secara total bisa menyembuhkan sakit maag yang Anda alami selamai ini dengan cara alami.  Anda bisa sembuh dengan tanpa mengalami efek samping apapun karena bahan alami mengandung banyak khasiat yang alami dan aman sebagai alternatif pengobatan.

Related Posts

Subscribe Our Newsletter